Bahan-bahan:
- 1 bungkus tahu putih (isi 5 kotak)
- 1 butir kentang ukuran sedang (kukus)
- 1 buah wortel (serut)
- 1 butir telur
- 1 helai daun bawang (iris tipis)
- 2 bawang putih (parut)
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Lada bubuk secukupnya
- Royco secukupnya
- Tepung panir secukupnya
Cara membuat:
- Haluskan kentang yang sudah dikukus hingga lembut dan hancurkan tahu hingga lembut.
- Tambahkan parutan bawang putih, serutan wortel, dan irisan daun bawang. Lalu tambahkan garam, gula, lada bubuk, dan royco. Cicipi.
- Setelah rasa sesuai, tambahkan kocokan telur.
- Siapkan wadah yang sudah diolesi mentega, dan taburan terigu. Tuang adonan dan ratakan.
- Setelah itu kukus hingga matang.
- Setelah matang, angkat kukusan, setelah dingin potong-potong.
- Lalu siapkan tepung panir dan telur.
- Masukkan nugget yang sudah dipotong ke dalam kocokan telur, lalu gulingkan di atas tepung panir dan goreng dengan minyak sayur hingga kuning kecoklatan.